Ini dia, tempat wisata alam yang sangat romantis. Bagi anda yang ingin berbulan madu bersama pasangan nya, coba datang ke wisata Bukit Lintang Sewu Bantul. Jadi bukit lintang sewu adalah sebuah lokasi wisata baru di jogja yang menyajikan indahnya senja dengan pemandangan ke arah kota saat menjelang malam. Ada juga nih, spot kece untuk berfoto ria bersama pasangan anda , pasti seru banget, dan romantis pasti nya. Nah, selain indah dan romantis tiket masuk ke bukit lintang sewu ini sangat murah loh, jadi jika anda yang lagi di jogja dan modal dana nya sedikit anda bisa datang ke bukit lintang sewu ini aja.
Nah, keindahan yang sangat tidak boleh di lupakab ketika berada di bukit lintang sewu adalah menikmati jogja di malam hari dari atas ketinggian, kerlap – kerlip lampu kota seperti bintang – bintang bertaburan. Itulah sebab nya bukit ini di sebut bukit lintang sewu yang artinya seribu Bintang.
Nah bagi anda yang penggemar kemah, juga bisa dilakukan di bukit lintang sewu ini, apalagi sudah tersedia fasilitas camping ground yang nyaman.
Nah, anda juga bisa menikmati sunset di sore hari, sambil duduk – duduk santai dan berfoto – foto sepuasnya. Sedangkan kalau melihat sunrise, menurut para wisatawan sunrise sering tidak terlihat keindahan nya dari puncak bukit.lintang sewu ini.
Di bukit lintang sewu ini juga menyediakan spot foto dan duduk berbentuk kaki raksasa dengan warna perapaduan hitam dan merah. Spot foto yang paling favorit lainnya adalah sepasang tugu berbentuk gapura di tepi tebing, di sini latar belakang pemandangan nya sangat luas sehingga menjadi lokasi paling seru untuk foto.
Adapun bukit lintang sewu berada di desa Muntuk, kecamatan dlingo, kabupaten bantul, Yogyakarta, dari kawasan Malioboro jarak nya sekitar 24 – 25 km dan membutuhkan waktu sekitar 55 – 57 menit. Dari arah kota jogja ambil arah terminal Giwangan lalu lewat jalan Imogiri Timur ke arah selatan, sampai persimpangan Hutan Pinus ambil jalan lurus yang naik, setelah hutan pinus ,lokasi bukit lintang sewu tinggal 500 meter lagi.